Portal Berita Online INTAI LAMPUNG - Membangun Bangsa Lebih Baik

INTAILAMPUNG.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) menggelar debat publik pertama Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Lamteng di Ballroom Hotel BBC Bandar Jaya, Rabu (23/10/2024).

Debat diikuti oleh kedua Paslon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 1 Musa Ahmad-Ahsan As’ad Said dan Paslon Bupati dan Wakil Bupati nomor urut 2 Ardito Wijaya-I Komang Koheri.

Debat dipimpin oleh para panelis, Prof. Dr. Suhairi, Msi, Ahmad Muzaki, Moh. Nizar, dan Dr. Cand, Sudraman yang mengangkat Tema “Pendidikan, lnfrastruktur, dan Ekonomi” dengan di pandu oleh moderator  Maya Karim dan Ardianto Wijaya.

Ketua KPU Lamteng Irawan Indrajaya mengatakan, ucapan terimakasih kepada kedua masing masing Paslon Bupati dan Wakil Bupati beserta LO dan tim pemenangan dari masing masing pasangan bahwa sampai dengan saat ini Pilkada Lamteng masih aman, kondusif.

“Dengan adanya debat Cabup ini, saya berharap masyarakat bisa memilih leadership pemimpin yang bisa membawa Lampung Tengah lebih baik untuk lima tahun kedepan,” ucapnya.

Irawan Indrajaya berharap kedua tim pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati bisa berkompetisi dengan baik, untuk menyampaikan visi misi program kerja masing-masing.

Program Visi Misi Musa-Ahsan : Terwujudnya Lampung Tengah Juara

Dalam debat pertama yeng di gelar KPU Lampung Tengah Musa Ahmad menyampaikan program Visi Misi Terwujudnya Lampung Tengah Juara.

Konsep Visi Misi “Terwujudnya Lampung Tengah Juara” menurut Cabup Musa Ahmad Juara merupakan singkatan dari Maju, Bahagia dan Sejahtera.

Maju bermakna terpenuhi kebutuhan masyarakat dengan standar pelayanan yang diberikan serta terwujudnya digitallisasi dan tata kelola pemerintahan. Selain itu, meningkatkan daya saing daerah melalui infrastruktur yang berkualitas sumberdaya manusia unggul, adaktif, inovatif, trampil dan berkarakter serta tata kelola lingkungan yang baik.

Bahagia bermakna terwujudnya kondisi masyarakat yang aman dan damai serta kondisi wilayah yang stabil dan kondusif serta kehidupan sosial masyarakat yang harmonis.

Sejahtera bermakna kondisi ekonomi yang baik ditandai dengan meningkatnya pendapatan perkapital, angka harapan hidup, menurunnya kesenjangan sosial dan kemiskinan, serta terbukanya lapangan kerja.

  Woow... Oknum Dewan Akui Suplay Paket Sembako Bagi KPM Bansos di Lamteng

Guna mewujudkan makna visi Juara kita tetapkan lima misi sebagai berikut.

1. Meningkatkan pelayanan dasar kesehatan, pendidikan, dan perlindungan sosial masyarakat. Guna mewujudkan sumberdaya manusia yang unggul dan produktif.

2. Meningkatkan pembangunan infrastruktur, berwawasan lingkungan yang berkualitas, merata dan berkesinambungan.

3. Meningkatkan daya saing dan produktifitas ekonomi dengan melalui penguatan produk pertanian, stabilitas harga dan pemberdayaan masyarakat.

4. Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang inovatif dan pelayanan publik yang prima.

5. Meningkatkan stabilitas daerah dan ketahanan sosial budaya melalui penciptaan masyarakat yang agamis, tertib, aman, damai dan kondusif.

Guna melengkapi visi misi tersebut, Cabup Musa Ahmad mengatakan, terdapat sembilan program unggulan.

1. Pendidikan Juara, makna pendidikan juara terwujudnya pendidikan berkualitas yang mampu menciptakan generasi unggul dengan kemampuan daya saing dan inovasi yang tinggi

2. Kesehatan Juara, terwujudnya pelayanan kesehatan yang jasmani dan rohani bagi seluruh masyarakat, sebagai modal dasar dalam melaksanakan pembangunan. Kesehatan unggul juga mencerminkan perlindungan kesehatan telah menjangkau seluruh lapisan masyarakat.

3. Perlindungan Sosial Juara, memiliki makna terwujudnya perlindungan sosial yang menjangkau seluruh lapisan masyarakat dalam rangka percepatan pengentasan kemiskinan. Sehingga tidak ada masyarakat yang tertinggal.

4. Infrastruktur Juara, bermakna terwujudnya infrastruktur dasar, yang berkualitas. Berdampak pada meningkatnya kualitas kehidupan dan kualitas lingkungan hidup masyarakat di Kabupaten Lampung Tengah.

5. Petani Juara, meningkatkan produktifitas pertanian peternakan, perkebunan, dan perikanan meningkatkan harga jual dan terciptanya stabilitas harga. Sehingga mampu peningkatan nilai tambah produk pertanian.

6. Kampung Juara, bermakna pemberdayaan masyarakat melalui revitalisasi BUMKAM. Sebagai poros ekonomi kerakyatan yang memiliki kemampuan bersaing dan berinovasi guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat kampung.

7. Kerukunan Masyarakat Juara, terwujudnya kehidupan masyarakat yang memiliki nilai nilai agama, terciptanya kerukunan, dengan situasi kondusif, aman dan damai.

*Pemberdayaan dan pembinaan pesantren senergitas dengan ulama dan tokoh agama dalam membina masyarakat.

  Pasar Rakyat Kampung Rukti Harjo di Resmikan Bupati Loekman 

8. Pelayanan Publik Juara, bermakna hadirnya tata kelola pemerintahan yang baik (Good governance) dengan kolaborasi serta sinergitas seluruh stakeholder dan pemangku kepentingan di Kabupaten Lampung Tengah.

Pelayanan Publik juara juga mencerminkan revitalisasi penyegaran pemerintahan serta birokrasi yang bersih dan melayani.

9. Generasi Milenial Juara, komitmen menyiapkan generasi yang unggul dalam menyongsong Indonesia emas 2045. Hal ini dilakukan dengan menumbuhkan ekonomi kreatif, mendirikan advokasi, meningkatkan kreativitas dan daya saing pemberdayaan pemuda.

“Mudah mudahan dengan visi misi yang saya bawakan ini, bisa membawa Lampung Tengah Juara,” ucap Musa Ahmad, dalam penyampaian visi misi di acara debat.

Program Visi Misi Ardito-Koheri : Lampung Tengah Berbenah

Sementara itu, penjabaran Visi Misi Paslon Bupati 02 Ardito-Koheri menyampaikan, bahwa program visi misinya kedepan ingin berbenah.

Menurutnya, kepemimpinan bukan soal kekuasaan, tetapi juga soal pelayanan yang tulus terhadap masyarakat.

Ia berjanji untuk menjadikan Lampung Tengah lebih sejahtera lebih terhubung dan lebih mempunyai daya saing.

Soal infrastruktur ia, menilai bahwa akses jalan yang baik akan mempengaruhi kehidupan ekonomi. “Salah satu fokus utama kami adalah memperbaiki infrastruktur khususnya di jalur jalur strategis,” bebernya.

Ia memastikan, untuk percepatan jalan di setiap desa setiap kecamatan di Kabupaten Lampung Tengah terhubung dengan baik. Sehingga distribusi hasil pertanian bisa lebih cepat, biaya transportasi turun dan ekonomi desa semakin berkembang.

“Saya percaya dengan infrastruktur yang lebih baik kita bisa menciptakan lebih banyak lapangan kerja memperlancar aktifitas ekonomi dan memberikan kesempatan lebih besar pada para pengusaha kecil untuk bisa berkembang,” tuturnya.

Lampung Tengah adalah tanah yang subur tanah yang kaya akan hasil pertanian. Namun, selama ini pertanian kita masih sering terjabak dengan fluktuasi merugikan. “Saya berkomitmen untuk meningkatkan nilai produk daerah dan stabilitas harga produk pertanian. Sehingga para petani bisa menyimpan harga pangan mereka saat harga rendah dan menjualnya pada saat harga stabil,” ungkapnya.

  Soal Jalan Rusak Provinsi di Lamteng, I Nyoman Adi Peri Akan Gelar Doa Bersama di Jalan Kota Gajah

Dengan program ini, kita akan memastikan bahwa para petani bisa menikmati hasil kerja keras mereka dengan harga yang layak.

Lampung Tengah memiliki potensi yang sangat besar di sektor agribisnis dan industri. Oleh Karna itu, kami akan menghadirkan Kampus Vokasi Blud yang fokus pada pendidikan terapan yang fokus pada agribisnis dan teknik industri.

“Kami ingin memastikan bahwa generasi muda kita yang ada di Lamteng tidak perlu jauh untuk mendapatkan pendidikan yang berkualitas sesuai dengan kebutuhan kerja yang ada di Kabupaten Lamteng ini,” cetusnya.

Dengan adanya kampus Blud kita akan menciptakan tenaga kerja yang siap bersaing yang tidak hanya trampil di bidangnya. Tatap juga memiliki semangat untuk membangun daerahnya sendiri.

Inilah masa depan yang selam ini kita cita citakan, dimana anak anak kita bisa membangun tanah kelahiran sendiri.

Setiap orang berhak atas pelayanan kesehatan yang berkualitas. Melalui program elemen Lampung Tengah saya bertekat untuk menghadirkan layanan kesehatan digital yang memungkinkan warga desa berkonsultasi dengan dokter tanpa menempuh perjalanan jauh ke pusat kota.

“Kami akan meningkatkan fasilitas puskesmas di seluruh kecamatan yang ada, untuk membuktikan bahwa pelayanan kesehatan terjangkau di setiap sudut yang ada di Kabupaten Lampung Tengah,” katanya.

Dengan dukungan teknologi, kita ingin memastikan bahwa tidak ada lagi warga masyarakat Lamteng kesulitan mendapatkan pelayanan kesehatan hanya karena tinggal di darerah terpencil. Semua ini adalah bagian dari komitmen kami untuk menciptakan kesejahteraan yang merata di Lamteng.

Masyarakat membutuhkan pemimpin yang bisa di percaya, kita semua tahu bahwa integritas untuk menjalankan amanah pemimpin daerah. Olah kerena itu, saya berkomitmen untuk membangun pemerintahan yang bersih, transparan, berpihak kepada para masyarakat.

“Kami akan memastikan setiap program yang dikelola dan dijalankan pemerintah tidak ada keputusan yang dibuat dibelakang meja. Karena semua kebijakan akan berbasis partisipasi dari masyarakat yang ada di Kabupaten Lampung Tengah ini,” tutupnya. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *