Ketua DPR dan keluarga tak kuasa menahan rasa haru dan bahagia
JAKARTA – Ketua DPR Bambang Soesatyo dan keluarga tampak tak kuasa menahan rasa haru dan bahagia. Putra kedua Bamsoet, Dimaz Raditya Nazar Soesatyo, resmi mempersunting wanita pujaan hatinya, Riana Rizki.
Akad nikah ini dilangsungkan di Rumah Dinas Ketua DPR, Kompleks Widya Chandra, Jakarta, Sabtu pagi (8/9/2018). Hadir sebagai saksi nikah Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Republik Indonesia Jusuf Kalla (JK).
Sejumlah menteri, pejabat tinggi negara serta anggota DPR juga tampak dalam acara tersebut. Antara lain, Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, Menteri Sosial Agus Gumiwang, Ketua MPR RI Zulkifli Hasan.
Kemudian Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang, Ketua BPK Moermahadi Soerja, Ketua Timses Capres Jokowi Erick Tohir, Cawapres Sandiaga Uno, Ketua Umum PPP Romahurmuziy, Ketum PKB Muhaimin Iskandar, Ketua Umum Pemuda Pancasila Japto Soerjomarno.
Sumber: SINDONEWS