Ket,foto: Camat Merbau Mataram, Joni Irsal bersama Kades Baru Ranji, Misnandri dan Kepala UPT Sekecamatan Merbau Mataram saat meninjau pelaksanaan One Day One Service di Desa Baru Ranji, Jumat, 21 Juni 2024. (foto, Ibrahim) 

INTAILAMPUNG.COM – Menindaklanjuti program Bupati Lampung Selatan (Lamsel), Pemerintah Kecamatan Merbau Mataram menggelar pelayanan One Day One Service And Free di Desa Baru Ranji, Jumat, (21/06/2024).

Dalam layanan jemput bola One Day One Service ini berbagai pelayanan diberikan kepada masyarakat Baru Ranji dengan melibatkan, UPT Puskesmas Merbau Mataram dan Talang Jawa, KUA Merbau Mataram, UPT PU, UPT Pertanian, Korwil pendidikan, UPT Pajak, Korlu KB, dan UPT Keswan.

Berbagai layanan diberikan, mulai dari pelayanan administrasi kependudukan dan pencatatan sipil (Admindukcapil), khitan, suntik KB, suntik vaksin hewan, sosialisasi haji, pendaftaran pendidikan paket A, B, dan C hinggai layanan kemasyarakatan lainya yang kesemuanya diberikan secara gratis.

“Kegiatan ini merupakan implementasi darii arahan Bapak Bupati dan Ibu Bupati Lampung Selatan, untuk dapat menjemput bola dalam memberikan layanan kepada masyarakat,” kata Camat Merbau Mataram, Joni Irsal, kepada intailampung.com di sela kegiatan.

Ia menjelaskan, untuk desa Baru Ranji sudah masuk minggu kedua layanan. Nantinya kegiatan itu akan dilakukan di desa lainya secara bergantian.

Dirinya berharap, ke depan sseluruh satker yanng ada makin kompak dalam melaksanakan kegiatan yang diamanahkan bupati itu, juga dapat membantu masyarakat yang kesulitan menerima pelayanan.

“Misalnya untuk pembuatan KTP dan KK, kalau warga harus mengurus ke Capil kan jaraknya lumayan jauh, tapi lewat layanan yang kita berikan dapat mempermudah warga untuk mengurusnya, meski tidak di semua desa bisa kita berikan layanan KTP dan KK karena masih ada beberapa desa yang belum connect ke server pusat,” urai Joni Irsal menambahkan.

  Kapolres Lamsel Anjangsana di Ponpes Miftahul Huda 606

Disaat bersamaan, Kepala Desa Baru Ranji, Misnandri mengatakan pihaknya mendukung penuh dan mengapresiasi program itu, menurutnya, dengan adanya layanan One Day One Service And Free warga Baru Ranji dapat dengan mudah menerima layanan yang diberikan.

“Kita lihat saja, ada warga yang mengkitankan anaknya, ada yang suntik KB, ada yang Medical Check Up (MCU) dan lainya, tanpa harus jauh-jauh ke luar desa, ” tutur Misnandri.(*)

Laporan)/Editor: Ibrahim Hayat.

Copyright © INTAI LAMPUNG. All rights reserved. Terima kasih atas kunjungan Anda. | Best view on Mobile Browser | ChromeNews by AF themes.