Jamaludin : Pesawaran Masih Aman Dari Bencana Banjir

Pesawaran, Intailampung.com -dannbsp;Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pesawaran, pastikan wilayah Pesawaran aman dari bencana banjir.dannbsp;

Demikian disampaikan Kepala Bagian (Kabid) Kedaruratan Logistik Jamaludin. Ia menyimpulkan, dengan kondisi hujan yang tidak merata, untuk saat ini wilayah Pesawaran aman.

“Untuk musim hujan saat ini wilayah Pesawaran aman dari banjir. Karena Musim hujan bisa dikatakan tidak merata,” ucap Jamaludin, saat di jumpai tim Intailampung.com di kantornya. Selasa, (6/3/2018).

Diakuinya, walau tidak sampai signifikan hujan yang turun di Pesawaran. Namun BPBD tetap waspada dalam mengawasi daerah yang sering terjadi banjir.dannbsp;

“Kita tetap antisipasi di daerah yang sering terjadi banjir. Seperti daerah Kecamatan Gedongtataan, Kedondong, Waylima, Waykhilau, Negri katon, Wayratai, Punduh Pidada, Marga Punduh, Padang Cermin dan Teluk Pandan, dari 11 Kecamatan ini hanya di Kecamatan Tegineneng karna wilayah kecamatan itu termaksud wilayah pergunungan,” paparnya.dannbsp;

Menurtunya, kesiap siagaan pada musim hujan ini BPBD juga tetap membuat tim untuk pengamanan seperti tim Satuan Tugas (ST), Penangulangan Bencana (PB), yang bekerja sama oleh RAPI Kabupaten Pesawaran yang tetap jaga dikantor. Karena ditakutkan hujan turun merata dan besar.dannbsp;

“Kita standbykan Tim (ST), (PB), dan bekerja sama dengan RAPI Pesawaran yang tetap diposko selama 24 jam, dan dibagi 3 sif,” paparnya.dannbsp;

Lanjut bapak berkumis tipis ini menghimbau, untuk semua masyarakat jangan tidak berbenah diwilayah dan dilingkungannya masing-masing. Karena yang ditakutkan hujan berkepanjangan sehingga tiba-tiba turun hujan yang besar.dannbsp;

“Saya menghimbau untuk masyarakat Pesawaran agar bersih-bersih lingkungan dan membersihkan dimana adanya pedangkalan diwilah sendiri, dan ingsallah banjir di Pesawaran tidak ada lagi,” pungkasnya. (Intai/al).dannbsp;

Baca Juga

LAINNYA

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *