INTAILAMPUNG.COM – Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng) melakukan antisipasi jika terjadi lonjakan pasien Covid-19. Salah satunya melakukan pengontrolan dan pengecekan ketersedian Oksigen ditiap Rumah Sakit Swasta yang ada di Kabupaten setempat.
Kesiapsiagaan ini dilakukan Bupati Lamteng H.Musa Ahmad, S.Sos., untuk mengantisipasi lonjakan pasien positif Covid-19, mengingat Lampung Tengah kembali alami peningkatan kasus Covid-19 yang diperkirakan akan terus meningkat.
Pengecekan ketersediaan Oksigen ditiap Rumah Sakit Swasta ini, dilakukan Bupati Musa Ahmad di RSHB, RSIA, dan RS YMC, dengan didampingi Sekda Nirlan, Kadis Kesehatan Otniel dan Kasat Pol-PP Rosidi.
Musa Ahmad berharap ketersedian Oksigen di Kabupaten Lamteng tidak terjadi kelangkaan. Untuk itu, ia meminta agar ketersediaan Oksigen di RS dapat di perhatikan dengan serius. “Saya minta kesiapsiagaan RS Swasta dalam penanganan Covid 19, terutama masalah persedian Oksigen, agar tidak terjadi kelangkaan di Lampung Tengah,” ucap Musa Ahmad, Rabu (07/07).
Musa Ahmad juga mengimbau kepada setiap RS Swasta yang ada di Lamteng agar secara cepat menyiapakan persediaan Oksigen, sehingga pasien covid 19 bisa tertangani dengan baik. “Alhamdulillah dari hasil tinjauan, untuk saat ini persediaan oksigen masih aman,” jelasnya.
Namun, kata Musa Ahmad, meski ketersedian Oksigen disetiap RS masih aman, persiapan tentu harus ada. “Jadi manakala terjadi lonjakan pasien terkonfirmasi covid 19, kita sudah siap,” terangnya.
Lanjut kata Musa Ahmad, RS Swasta pun diharapkan terus berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan Lampung Tengah dalam persediaan Alkes dan Obat Covid-19. Mengingat RSUD Demang Sepulau Raya saat ini sudah beralih Fungsi menjadi RS Khusus Penanganan Covid 19.
Musa Ahmad berpesan kepada tenaga kesehatan sebagai garda terdepan untuk tetap menjaga Kesehatan dan semangat dalam menangani pasien covid 19.
“Apabila penanganan covid 19 ini di tanggapi dengan sungguh – sungguh, maka segala aktivitas ekonomi dan masyarakat bisa kembali normal,” ungkapnya.
Khusus untuk masyarakat Bupati berharap untuk tetap menerapakan Protokol kesehatan dan menjauhi aktivitas yang membuat kerumunan. (intai)