
Ket, Foto : Kepala SMK lslam 1 Blitar, Drs. H. Gigih Widiyanto.
“Mewujudkan SMK Islam 1 Blitar dalam mencetak teknisi yang profesional, beriman, bertaqwa, dan berakhlak mulia”
INTAILAMPUNG.COM – Dengan Visi dan Misi dalam mewujudian teknisi yang profesional menuju generasi robbani yang religius, profesional dan kompetitif menuju SMK unggulan nasional, menjadi visi misi SMK lslam 1 Blitar, Jawa Timur.
Dengan target yang menghasilkan lulusan yang unggul, mampu bersaing di pasar global, dan berkarakter islam, dan berpedoman pada Pancasila. Serta kompeten dan relevan dengan kebutuhan lndustri melalui program penyelarasan pendidikan vokasi dengan dunia usaha dan dunia lndustri.
Hal itu disampaikan oleh Kepala SMK lslam 1 Blitar, Drs. H. Gigih Widiyanto saat dikonfirmasi bertepatan pada hari lahir Pancasila 1 Juni 2025.
Ia meyebut, bahwa tujuan dan target sekolah dibawah kepemimpinannya saat ini memiliki daya saing, dan sistem pembelajaran yang unggul dan kompeten, namun tetap berkarakter lslam.
“Tentunya hal itu dapat kita capai melalui berbagai program, seperti pengembangan pembelajaran yang unggul, peningkatan kualitas SDM pengajar yang mumpuni, dan penyediaan sarana prasarana yang memadai,” ujar Gigih, Minggu (1/6/2025).
Dimana lanjut Kepala SMK lslam,1 Blitar ini menjelaskan, pihaknya saat ini sedang fokus pada pelaksanakan kurikulum berbasis kompetensi melalui pembelajaran dan penilaian berbasis kompetensi dan produksi, kemudian meningkatkan potensi peserta didik melalui kegiatan keagamaan, kegiatan ekstra kurikuler dan pembinaan kedisiplinan agar menjadi tenaga kerja profesional sekaligus menjadi insan yang beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT.
“Selain itu tentunya dalam hal peningkatkan kuantitas dan kualitas sumber daya sekolah melalui peningktan kualifikasi ijazah, sertifisi kompetensi, dan meningkatkan sarana dan prasarana sekolah yang lebih baik,” tuturnya.
Meskidemikian kata Gugih, perlu mewujudkan kultur sekolah yang bermartabat, ramah, dan santun dalam suasana kekeluargaan. Dalam rangka membangun kondisi sekolah yang tertib, aman, bersih, indah, nyaman, hijau, rindang dan sehat.
“Kita berupaya mewujudkan unit produksi sekolah sebagai wahana pelatihan berbasis produksi dan kewirausahaan, serta mewujudkan sistem dan kualitas pengelolaan sekolah melalui manajemen mutu ISO,” kata dia.
Selain dari pada visi misi itu kata dia, terbukti pada tahun 2025 ini ada sekitar sepuluh alumni SMK lslam,1 Blitar dari jurusan Desain Permodelan dan lnformasi Bangunan, (DPIB) lolos Sileksi Nasional Berbasis Prestasi, (SNBP) yang masuk PTN.
“Peningkatan kualitas SDM pendidik, pengawas sekolah untuk mewujudkan manajemen dan pembelajaran yang berbasis dunia kerja yang siap bersaing di era digital saat ini,” tukas Gigih.
Lalu pengembangan Kompetensi, untuk memperkuat kompetensi berbasis Soft Skill dan Hard Skill. peserta didik, serta mengembangkan karakter siswa berlandaskan nilai budaya yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila, berpondasi pada nilai agama lslam.
Penyediaan sarana prasarana yang memadai, seperti laboratorium, bengkel, dan tempat praktek yang layak, sangat penting untuk mendukung proses pembelajaran yang praktis dan relevan dengan dunia kerja.
“Partisipasi aktif dari berbagai pihak, leading sektor menjadi kunci dalam memastikan kolaborasi yang efektif dan efisien dalam pengembangan SMK lslam 1 Blitar dapat bersaing, dan berkolaborasi dengan dunia usaha dan dunia industri (DUDI),” pungkasnya. (rki)