Darma Saputra Sampaikan Pasang KWH Baru Tak Butuh Waktu Lama

Tulang Bawang, INTAILAMPUG.COM – Pemasangan KWH baru tidak memerlukan waktu lama hanya 3 hingga 5 hari sudah terpasang dengan keadaan menyala.

Hal itu dikatakan Perusahaan Listrik Negara (PLN) cabang Rayon Menggala Darma Saputra selaku Unit Layanan Pelanggan (ULP) diruang kerjanya, Rabu (06/03/19).

Dikatakannya, bahwa PLN sudah membuka Website Resmi yaitu www.pln.co.id atau Call center 123 dengan kode area masing-masing atau jika menggunakan hape Android bisa  memakai Aplikasi PLN MOBILE.

“Dengan adanya layanan itu masyarakat sangat mudah, siapa saja, dimana saja, kapan saja bisa melakukan pendaftaran melalui website resmi pln,”ujarnya

“Untuk biayanya di website sudah tertera jelas semua orang sudah tahu, PLN tidak main-main dengan biaya, sekarang sudah era keterbukaan.”terangnya.

Jadi menurutnya, tidak ada lagi yang namanya pemasangan KWH Baru memerlukan waktu hingga berminggu-minggu. Apalagi Program Listrik Desa (Lisdes) menuju Program Indonesia Terang itu, semua biaya ditangung oleh Perusahaan Listrik Negara (PLN)  dalam bentuk pembangunan jaringanya.

Seperti, untuk pemasangan Tiang atau beli Tiang dan beli Gardu itu tidak ada  sepeserpun sama sekali PLN memungut biaya untuk pembangunan jaringanya.

“Hanya saja yang dikeluarkan oleh Pelangan adalah biaya permohonan Pemasangan KWH baru yang sudah Resmi tertera di Website PLN itupun  tergantung berapa daya yang diingikan masyarakat. seperti contoh, kalau untuk daya 900wat biayanya dari Website resmi PLN Rp.926.000 itu sudah total keseluruhanya dan itupun sudah mendapatkan jatah KWH ples konektor dan Kabel standarnya 30 meter tapi bukan berarti dengan standar 30 meter itu kita kasih semua tergantung kedekatan dan kejauhan tempatnya masing-masing ,”tandasnya Darma.

Darma juga menghimbau kepada masyarakat Kabupaten Tulangbawang umumnya se-Indonesia yang ingin memasang KWH baru agar jangan terpengaruhi oleh seseorang dan diiming-imingi pemasangan cepat karena itu akan memakan biaya yang cukup besar dan belum tentu benar.

  Bawa Narkotika Tengah Malam, Warga Rajabasa Ditangkap Polres Tulang Bawang

“Ditakutkan nanti ujung-ujungnya  disambungin langsung tanpa meteran dan orangnya kabur Jangan sampai masyarakat dirugikan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab,” tutupnya (INTAI).

Baca Juga

LAINNYA