M. Saleh Mukadam : Grindra Usulkan Ikhwan Fadil Ibrahim Maju Pilbup 2020

Lampung Tengah, INTAILAMPUNG.COM – Keseruan pesta demokrasi akan terus berlangsung di Lampung Tengah. Setelah melewati serangkaian panjang Pemilu 2019, kabupaten ini sedang mempersiapkan diri untuk pelaksanaan Pemilihan Bupati (Pilbup), 2020 mendatang.

Kendati masih lama proses pelaksanaannya, namun saat ini nama-nama yang santer bakal bertarung sudah mulai bermunculan.

Seperti nama Ketua DPD II Golkar Lamteng, Musa Ahmad, dan sang petahana Loekman Djoyosoemarto yang juga Ketua DPC PDIP Lamteng. Dua nama itu hampir dipastikan bakal bersaing dalam Pilbup mendatang.

Selain dua nama di atas, nama baru muncul di bursa Cabup-Cawabup Lamteng mendatang. Salah satunya adalah Kader Partai Gerindra Lampung Ikhwan Fadil Ibrahim.

Kader Partai Gerindra Lamteng Muhammad Saleh Mukadam, mengatakan munculnya nama Fadil Ibrahim sebagai kandidat calon Bupati Lamteng, merupakan masukan arus bawah partai besutan Prabowo Subianto itu.

“Arus bawah kita menginginkan kader partai untuk maju dalam pemilihan Cabup/Cawabup pada 2020. Kita memiliki kader terbaik, yakni Ikhwan Fadil Ibrahim,” kata Mukadam, Sabtu (11/05/2019).

Menurut Mukadam, Fadil merupakan putra asli Lamteng yang berasal dari Terbanggi Besar. Rekam jejak dan pengalamannya, menurut Mukadam tidak diragukan lagi.

“Beliau putra asli Lamteng, tentu paham apa yang dibutuhkan Lamteng saat ini,” urainya.

Bila keinginan arus bawah ini direspon oleh petinggi-petinggi partai, Mukadam menyatakan siap mengawal dan memenangkannya.

“Kita, Sami’na Waato’na. Apa yang menjadi arahan, kebijakan dan intruksi partai, kita selaku kader harus tunduk dan taat terhadap keputusan partai. Karena pada prinsipnya, kita mau partai ini besar di Lamteng melalui kader-kader partai yang di duduk di eksekutif maupun legislatif ke depan,” tegas Mukadam. (intai).

Baca Juga

LAINNYA