Portal Berita Online INTAI LAMPUNG - Membangun Bangsa Lebih Baik

INTAILAMPUNG.COM – Pemerintah Provinsi Lampung mengadakan operasi pasar beras medium dalam rangka pengendalian inflasi saat natal dan tahun baru 2024. sebanyak 1000 ton beras untuk 15 kabupaten/kota se-Provinsi Lampung.

Dalam kegiatan operasi pasar beras medium ini Pemerintah Provinsi Lampung bekerja sama dengan PT Pos Indonesia, PT Wahana Raharja, Dinas Perdagangan dan Perindustrian Provinsi Lampung, inspektorat Provinsi Lampung serta dapat pengawasan langsung dari pihak satgas pangan Polda Lampung, Kejati Lampung. Dan beras medium ini di jual dengan harga Rp 10.900.00/ kg yang jauh dibawah harga beras di pasar atupun warung.

Untuk Kabupaten Lampung Tengah dilaksanakan dihalaman kantor kecamatan Gunung Sugih dan di Kampung Buyut Ilir, Rabu 27/12/23.

Menurut kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Lampung Tengah, Genta Suri Muda, operasi pasar beras medium yang di laksanakan oleh Pemerintah Provinsi Lampung ini ini di nilai sangat membantu bagi masyarakat karena harganya lebih murah, dan pihaknya sudah melakukan pengecekan terhadap kualitas beras tersebut dan cukup baik.

“Operasi pasar beras medium yang di laksanakan Pemerintah Provinsi Lampung ini sangat membantu masyarakat dan dapat di manfaatkan sebagai mestinya karena harga memang lebih murah, dan kita sudah mengecek kualitasnya cukup baik.” ucap Genta

Di jelaskan oleh Genta Suri Muda bahwa Kabupaten Lampung Tengah sendiri mendapatkan bantuan sekitar 70 ton yang nantinya akan di distribusikan kepada kecamatan yang sudah melakukan pendataan.

“Kabupaten Lampung Tengah kita mendapatkan Kouta sekitar 70 ton beras dan mulai hari ini sudah di distribusikan dibeberapa kecamatan dan akan di lanjutkan untuk kecamatan kecamatan lain yang memang sudah melakukan pendataan”, jelasnya.

Sementara itu menurut Istini salah satu warga Kelurahan Gunung Sugih Raya, yang membeli beras medium, mengatakan dengan adanya operasi pasar ini dirasakan sangat membantu perekonomian masyarakat, apalagi harga beras yang di jual lebih murah dari harga pasar, dan kualitasnya di nilai cukup baik.

  Bantuan Peduli Ayrin Suskes Kumpulkan Rp 44 Juta, Ini Sosok Penggeraknya

“Bagi kami masyarakat kecil ini sangat membantu pak, apalagi kondisi perekonomian seperti sekarang ini, karena harganya memang lebih murah, kalau di pasar berkisar Rp 13.500,-/Kg, tapi disini kita dapat beras medium dengan harga Rp.10.900/Kg, jadi ada selisihnya.Dan kalau di lihat kualitasnya cukup baik tapi rasa kita belum coba karena belum di masak, nanti setelah sampai di rumah baru kita masak,” tutupnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Provinsi Lampung yang diwakilkan oleh Ferbiyan Ricardo analis perdagangan Dinas, mengatakan bahwa operasi pasar beras medium ini merupakan bantuan dari Gubernur Lampung Arinal Junaidi.

“Untuk Kabupaten Lampung Tengah sesuai dengan usulan dari Dinas koperasi UKM dan Perdagangan Lampung Tengah kurang lebih 70 ton beras yang akan di distribusikan ke seluruh kecamatan yang ada,”terangnya

Ditambahkan, Febryan dalam hal pendistribusian beras medium ini melibatkan beberapa pihak terkait dan diharapkan operasi pasar beras medium ini masyarakat dapat terbantu.

“Sedangkan untuk pendistribusian beras medium ini Pemerintah Provinsi Lampung bekerja sama dengan PT Pos Indonesia, PT Wahana Raharja, Dinas Koperasi UKM dan perdagangan Lampung Tengah, Inspektorat, pembinaan dan pengawasan dari Satgas Pangan Polda Lampung juga dari Kejati Lampung. Tujuan dari operasi pasar ini adalah untuk menekan Inflasi dalam rangka Hari Natal dan menjelang Tahun Baru, semoga dengan adanya bantuan dari Gubernur Lampung ini masyarakat dapat terbantukan,” tutup Ferbiyan Ricardo. (zdk)