Bawaslu Mesuji Ajak Media Ikut Awasi Pemilu 2019

MESUJIINTAILAMPUNG.COM – Bertempat di rumah makan citra intan Desa Simpang Mesuji, Kecamatan Simpang Pematang, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Mesuji, mengadakan coffee night, bersama Pers kabupaten setempat, dalam ramka pengawasan tahapan pemilu tahun 2019. Sabtu, (13/4/2019) pukul 19:00 wib.

Hadir dalam acara coffee night tersebut, Ketua Bawaslu, beserta anggota, Ketua Aliansi Jurnalistik Onlien Indonesia (AJOI), Ketua Aliansi Wartawan Indonesia (AWI), Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Ketua Ikatan Wartawan Onlien (iwo), Ketua Komite Wartawan Republik Indonesia (KWRI) dan seluruh wartawan yang ada di bumi ragab begawe caram.

Ketua Bawaslu Apri Susanto, mengapresiasi kinerja kawan-kawan media Mesuji yang selama ini sidah bekerja sama dengan Bawaslu dalam mengawal dan menyukseskan Pemilu 2019.

“Kami sengaja mengajak kawan-kawan Pers Mesuji untuk coffee night,pada malam ini, karena kami berharap kepada kawan-kawan media agar dapat membantu bawaslu untuk mengawasi tahapan ahir pemilu ini,” jelas apri. (Reka)

Baca Juga

LAINNYA