
INTAILAMPUNG.COM – Masyarakat Kecamatan Punggur Lampung Tengah (Lamteng) kompak dan komitmen memenangkan Pasangan Calon (Paslon) Bupati Lampung Tengah nomor urut 1 Musa-Ahsan.
Kekompakan dan komitmen ini terlihat setelah Juru Bicara kampanye Musa-Ahsan, Miswan Rody, menanyakan akan membagikan bener Paslon Musa-Ahsan kepada relawan dan tim pemenangan, yang ternyata sebagian besar masyarakat di Kecamatan Punggur, telah menerima bener Paslon Bupati nomor urut 1 dari tim koordinator pemenangan.
Menariknya, relawan dan tim pemenangan Musa-Ahsan di enam kampung, Sri Sawahan, Tanggul Angin, Totokaton, Sidomulyo, Nunggal Rejo, Badran Sari, Kecamatan Punggur, sebagian besar sudah kompak memasang bener yang diberikan.
Salah satunya di Kampung Nunggal Rejo, tim relawan pemenangan Musa-Ahsan kompak memasang bener yang diberikan di setiap rumah.
Hal ini dibenarkan oleh Koordinator Relawan dan Tim Pemenangan Musa-Ahsan Kampung Nunggal Rejo Narsun.
“Ya, untuk bener sudah kami pasang di semua tim relawan. Kami relawan dan tim pemenangan di Kampung Nunggal Rejo kompak dan komitmen mendukung paslon Bupati Musa-Ahsan Juara, Lampung Tengah Maju,” tegasnya.
Musa Ahmad Janji Tiga Tahun Infrastruktur Lamteng Selesai
Sementara itu, Calon Bupati (Cabup) Musa Ahmad yang hadir dalam pengukuhan relawan dan tim pemenangan menyampaikan ucapan terimakasih atas dukungan masyarakat yang diberikan dari Kecamatan Punggur.
Musa Ahmad berjanji akan menyelesaikan tugas pembangunan selama tiga tahun jika dirinya masih diberikan kesempatan untuk kembali memimpin Kabupaten Lampung Tengah.
“Bapak/Ibu semua, saya janji jika masih diberikan kesempatan, saya bersama Gus Ahsan akan selesaikan pembangunan di Lampung Tengah selama tiga tahun,” ucap Musa Ahmad, dihadapan relawan dan tim pemenangan di Kampung Tanggul Angin, Sabtu (5/10/2024)
Ia mengakui, selama 3,5 tahun menjabat, hanya baru pondasi yang dibangun. Lantaran selama masa kepemimpinannya diterpa wabah Covid-19, sehingga anggaran habis untuk penanganan kesehatan. Kemudian, ditahun berikutnya, anggaran habis untuk membayar gaji tenaga P3K.
“Untuk itu bapak ibu semua, saya pastikan jika saya terpilih kembali semua jalan Kabupaten Lampung Tengah akan saya selesaikan semua,” ungkapnya.
Orang yang akrap disapa Ahi Musa ini, mengungkapkan, kenapa dirinya memilih Gus Ahsan sebagai wakilnya. Sebab, Gus Ahsan yang dipilih bapak Prabowo, yang akan jadi Presiden Republik Indonesia.
“Gus Ahsan ini, nantinya akan membantu kita jemput bola, untuk menarik anggaran dari pusat. Sehingga harapan besar saya pembangunan di Kabupaten Lamteng akan semakin lebih baik lagi,” cetusnya.
Untuk bidang pendidikan, kata Ahi Musa, Universal Lampung kini sudah berada di Lamteng. Hal ini ia lakukan agar anak-anak yang belajar tidak perlu jauh jauh ke Bandar Lampung, cukup di Lampung Tengah.
Bahkan, Musa Ahmad berjanji akan memfasilitasi masyarakat untuk berobat gratis di rumah sakit Umum Daerah Demang Sepulau Raya.
“Jika bapak itu terkendala dengan BPJS, tidak mampu berobat kerumah sakit. Kordinasi dengan Lurah/Kepala Kampung, berobat di puskesmas jika tidak dapat ditangani bawa ke Rumah Sakit Demang Sepulau Raya, sepenuhnya akan kita tanggung,” tegasnya.
Dibidang administrasi kependudukan (Adminduk), Musa Ahmad menambahkan, bahwa saat ini masyarakat tidak perlu jauh-jauh ke Kabupaten Lamteng, karena di Kecamatan sudah tersedia alat cetak Adminduk.
“Bapak ibu semua untuk adminduk sekarang cukup di Kecamatan, tidak perlu jauh-jauh ke Kabupaten, karena kita sudah sediakan alat perekam dan cetak adminduk,” tutupnya. (tim)