Deddy Mizwar memberikan keterangan kepada wartawan di Posko Cemara, Jakarta, Sabtu (1/9/2018) JAKARTA – Mantan

Deddy Mizwar memberikan keterangan kepada wartawan di Posko Cemara, Jakarta, Sabtu (1/9/2018)

JAKARTA – Mantan Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar (Demiz) menyatakan siap menjelaskan pilihan sikap politiknya kepada Partai Demokrat. Dia siap hadir jika diundang pada acara Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Demokrat 9 September mendatang.

“Kami tetap berkomunikasi dengan baik. Insya Allah kalau nanti tanggal 9 (September) saya diundang dalam acara ulang tahun Demokrat di DPP, saya akan hadir, saya akan datang dan menjelaskan sikap politik saya,” ujar Demiz di Posko Cemara, Jakarta, Sabtu (1/9/2018).

Terkait adanya perbedaan pandangan dengan Partai Demokrat, Demiz sebagai kader akan menunggu bagaimana putusan Partai Demokrat. Namun yang jelas, kata dia, ada sikap politik yang harus diambil dari setiap kelompok maupun individu. Sebab hal itu dilindungi oleh undang-undang (UU).

Diketahui, Deddy Mizwar yang merupakan kader Partai Demokrat disebut-sebut sudah masuk dalam tim kampanye nasional pasangan Joko Widodo-Ma’ruf Amin di Pilpres 2019. Sementara Partai Demokrat merupakan koalisi partai politik pengusung pasangan Prabowo Subianto–Sandiaga Uno.

Sumber: SINDONEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © INTAI LAMPUNG. All rights reserved. Terima kasih atas kunjungan Anda. | Best view on Mobile Browser | ChromeNews by AF themes.