Portal Berita Online INTAI LAMPUNG - Membangun Bangsa Lebih Baik

Bandar Lampung, Intailampung.com-Ketua PMI Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal menerima bantuan alat – alat kesehatan dari GRAB Indonesia, di Graha Wangsa Bandar Lampung, Kamis (04/11/2021).

Penyerahan bantuan alat – alat kesehatan tersebut dilaksanakan disela kegiatan vaksinasi yang diselenggarakan oleh PMI Provinsi Lampung di sentra vaksinasi Covid-19 dosis ke 2 yang bekerjasama dengan KKP kelas II Panjang.

Sebanyak 5000 dosis vaksin dipersiapkan dalam pelaksanaan vaksinasi yang digelar mulai tanggal 3 – 6 November 2021, di Gedung Graha Wangsa, Jalan Yos Sudarso No.272 Sukaraja, Bumi Waras Bandar Lampung.

Riana Sari Arinal menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada GRAB Indonesia yang telah memberikan dukungan berupa bantuan alat – alat kesehatan yang sangat diperlukan dimasa pandemi Covid- 19 guna percepatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat, khususnya mendukung pelaksanaan vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan oleh PMI Provinsi Lampung.

Ia berharap dengan bantuan ini dapat memenuhi kebutuhan peralatan kesehatan dalam mendukung kegiatan vaksinasi yang terus dilaksanakan oleh PMI Provinsi Lampung bekerjasama dengan berbagai pihak.

Bantuan secara simbolis diserahkan oleh Director of Government affair and strategic collaboration Grab Indonesia, Uun Ainurrofiq kepada Pemerintah Provinsi Lampung yang diterima Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra dan selanjutnya diserahkan kepada Ketua PMI Provinsi Lampung.

Adapun bantuan yang diserahkan berupa Standing thermometer sebanyak 25 unit, Tensi meter sebanyak 50 buah, stetoskop sebanyak 50 buah.

Kegiatan dilanjutkan dengan peninjauan pelaksanaan vaksinasi oleh Ketua PMI Provinsi Lampung didampingi Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra, Qudratul Ikhwan, Sekretaris PMI, Kepala BPBD Provinsi Lampung, Wadir Keperawatan, Pelayanan dan penunjang medik RSUDAM, Kadis PSDA, kadis PMDes dan Transmigrasi,. perwakilan GRAB Indonesia, Uun Ainurrofiq – Director of Government Affairs & Strategic Collaborations, Grab Indonesia, Hervy Deviyanto – Head of Emerging Sumatra Grab Indonesia, Siswantoro – Head of Public Affairs Sumatra Grab Indonesia, Anugrah pangindoman – City Manager Grab Lampung. (*)