Budi Yuhanda (Ist) Bandar Lampung, Intailampung-dannbsp;Untuk menghadapi Ramadhan 2018 pada bulan mendatang, Dewan Perwakilan Rakyat

Budi Yuhanda (Ist)

Bandar Lampung, Intailampung-dannbsp;Untuk menghadapi Ramadhan 2018 pada bulan mendatang, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lampung meminta kepada pemprov, melalui Dinas Perdagangan provinsi maupum kabupaten/kota untuk menjamin ketersediaan sembako di pasaran.

Anggota komisi II DPRD Lampung Budi Yuhanda, meminta Pemerintah Provinsi Lampung melalui Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) mengambil langkah antisipasi, dengan melakukan operasi pasar.

danldquo;Guna mencegah kenaikan harga dan menjaga ketersediaan sembilan bahan pokok (sembako) menjelang bulan puasa dan Hari Raya Idul Fitri 2018/, kami mengimbau kepada eksekutif dalam hak ini dinas perdagangan untuk menggelar operasi pasar,danrdquo; kata politikus NasDem, Rabu (18/4).

Menurut dia, nantinya operasi pasar tersebut untuk menjamin ketersediaan pasokan, keterjangkauan harga, kelancaran distribusi dan komunikasi.

danldquo;Masyarakat tidak perlu khawatir ketika sembako mengalami kenaikan tinggi. Kami selaku lembaga legislatif akan segera meminta satker terkait dan bulog melakukan operasi pasar. Hal yang sama juga dilakukan jika ada permintaan dari kabupaten/kota,danrdquordquo; terangnya.

Lanjutnya, langkah operasi pasar pada masing- masing satuan kerja seperti Dinas Perdagangan, Dinas Koperasi dan UMKM, gabungan beberapa dinas dan Bulog Lampung dalam mengelar pasar murah, merupakan langkah jitu menekan harga, sehingga tidak mengalami lonjakan yang tinggi. (Intai/BBM).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © INTAI LAMPUNG. All rights reserved. Terima kasih atas kunjungan Anda. | Best view on Mobile Browser | ChromeNews by AF themes.