Masyarakat Diimbau Patuh Prokes

Mesuji, INTAILAMPUNG. COM – Dalam rangka meningkatkan kesadaran warga terhadap pentingnya mematuhi Protokol Kesehatan gabungan Polpp, dishub, TNI, Polri, Koprindag, Dinas Sosial, Kesehatan, TRC BPBD, dan kecamatan, melakukan razia di pasar Simpang Pematang.

“Kita ini mengharapkan masyarakat Mesuji untuk patuh protokol kesehatan, jaga jarak, pakai masker, karena dengan adanya kedisiplinan protokol kesehatan akan dapat memutus rantai penyebaran Covid 19,” ucap Widada, Kasat Polpp.

Saat disinggung terkait masalah warga yang tidak menaati protokol kesehatan sangsi apa yang akan di lakukan, Setelah mendapati beberapa warga yang tidak menggunakan masker.

Widada menjelaskan, bahwa belum ada penindakan tegas bagi warga tersebut. “Melainkan hal ini hanya sebatas sosialisasi saja dan akan memberikan masker kepada warga yang tidak memakai masker,” tutupnya. (daffi/intai)

Baca Juga

LAINNYA