Lampung Barat, Intailampung.com – Drs. Nukman terpilih sebagai Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kabupaten Lampung Barat (Lambar) Periode 2021-2025 dalam Musyawarah Ke V dan Pelantikan Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kabupaten Lampung Barat, Kamis (16/12) kemarin.
Setelah terpilih, Drs. Nukman sebagai ketua MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Lampung Barat dilantik langsung oleh Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Provinsi Lampung Hi. Rycko Menoza SZP, MBA, di Aula Kagungan lingkungan Pemerintah Daerah (Pemda) Lampung Barat, Jum’at (17/12).
Lalu Bupati Lampung Barat Hi. Parosil Mabsus ditetapkan oleh MPW Pemuda Pancasila Provinsi Lampung Hi. Rycko Menoza SZP, MBA sebagai Ketua Majelis Pertimbangan Organisasi (MPO) Pemuda Pancasila Kabupaten Lampung Barat.
Usai prosesi pelantikan, Bupati Lampung Barat Hi. Parosil Mabsus selaku Ketua MPO Pemuda Pancasila Kabupaten Lampung Barat menerima Kartu Tanda Anggota (KTA) Pemuda Pancasila dari Ketua MPW Pemuda Pancasila Provinsi Lampung Hi. Rycko Menoza SZP, MBA.
Sementara Ketua DPRD Lampung Barat Edi Novial S.Kom sebagai Wakil Ketua I dan Wakil Bupati Lampung Barat Drs. Mad Hasnurin sebagai Wakil Ketua II.
Bupati Lampung Barat Hi. Parosil Mabsus berharap kepada Anggota Pemuda Pancasila yang baru saja dilantik, untuk menjadi pengurus yang dapat menjadikan organisasi sebagai organisasi yang dicintai, didukung oleh masyarakat, serta dapat memberikan kontribusi untuk kemajuan Kabupaten Lampung Barat.
“Bagi saudara-saudara yang dilantik dalam prosesnya ada suka dukanya, dan itu pasti akan dilalui. Tapi saya yakin Pemuda Pancasila bukan organisasi kaleng-kaleng dan dapat menjadi pengayom bagi anak bangsa serta dapat menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI),” ujar Parosil.
“Saya tekankan, generasi muda millenial membutuhkan sebuah edukasi dari kita yang sudah mengikuti berbagai macam organisasi. Harapannya Pemuda Pancasila dapat memberi kontribusi nyata bagi kaum millenial. Menjaga NKRI dan menjaga kebhinekaan,” lanjutnya.
Parosil juga mengingatkan baik bagi Pemuda Pancasila maupun organisasi lainnya, hingga masyarakat banyak jika tugas yang terpenting adalah bagaimana membumikan nilai-nilai yang terkandung di dalam Pancasila.
“Selamat bertugas dan bekerja kepada MPC Pemuda Pancasila yang dilantik. Pemuda Pancasila mempunyai komposisi baik, tentu hal itu dapat disumbangkan menuju Lampung Barat Hebat, Lampung Barjaya dan Indonesia Maju,” tukas dia.
Sementara itu, Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Provinsi Lampung Hi. Rycko Menoza SZP, MBA berharap, kepengurusan Pemuda Pancasila sekarang ini harus lebih baik dari kepengurusan sebelumnya.
“Setelah adanya kantor sekretariat MPC Pemuda Pancasila yang baru bertempat di Pekon Sebarus Kecamatan Balikbukit, mudah-mudahan ini menjadi langkah awal baik bagi Pemuda Pancasila untuk dapat melakukan kegiatan-kegiatan yang akan dilakukan,” ucap Rycko.
Selanjutnya Rycko menerangkan, untuk kedepan yang tidak kalah penting adalah bagaimana Pemuda Pancasila ini bermanfaat untuk masyarakat dan bermanfaat bagi pengurusnya sendiri.
“Harapan saya juga, selain berkumpul kita menjalankan fungsi hak dan kewajiban sebagai anggota Pemuda Pancasila seperti menginovasikan dan merealisasikan potensi-potensi yang ada di Lampung Barat,” harap Rycko Menoza.
Dilain pihak dalam sambutannya, Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kabupaten Lampung Barat terpilih, Drs. Nukman mengatakan, dengan adanya Pemuda Pancasila, dapat berkontribusi, berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Barat tidak terlepas dari menggiring program-program Pemkab untuk menjadi lebih baik lagi.
“Seperti kata Pak Bupati, menjadikan Kabupaten Lampung Barat Hebat dan Sejahtera,” pungkasnya. (Ade)